Kamis, 11 Februari 2016

10 Ilmuwan Perempuan Paling Dikenal Dalam Sejarah



Polling yang diadakan di Amerika dan Inggris menunjukan bahwa sangat sedikit sekali orang yang bisa menyebutkan nama-nama ilmuwan perempuan. Karena kebanyakan ilmuwan perempuan kurang dikenal dan diingat oleh orang kebanyakan. Oleh sebab itu, dalam postingan kali ini akan dibahas beberapa ilmuwan perempuan yang terkenal dalam bidang kedokteran dan matematika. Anda mungkin pernah mendengar sebagian dari nama-nama tersebut dan baru pertama kali mendengar sebagian nama yang lain.

1.  Marie Curie
(7 November 1867 – 4 Juli 1934)


 Maria Curie merupakan ilmuwan perempuan pertama yang dikenal dunia. Dia juga disebut sebagai “Ibu Fisika Modern” pelopor dalam penilitian radioaktifitas.  Juga dikenal sebagai Penemu Polonium dan radium serta yang pertama kali memisahkannya. Dia juga yang menetapkan sifat dasar radiasi dan sinar beta. Dan merupakan ilmuwan perempuan pertama yang meraih nobel penghargaan dalam dua bidang keilmuwan yang berbeda: Fisika (1903) dan Kimia (1911).

2.  Joy adamson
(20 Januari 1910 – 3 Januari 1980)


Dia dikenal sebagai seorang peneliti alam yang menulis Born Free tentang membesarkan sebuah kelompok singa, Elsa dan kemudian melepaskannya kembali ke alam liar, sebagian dari usahanya di Kenya dalam pelestarian alam.

3. Maria Agnesi
(16 Mei 1718 – 9 Januari 1799)

Dia merupakan penulis buku matematika pertama dari kalangan perempuan dan juga perempuan yang pertama kali menjadi menjadi professor dalam bidang matematika.

4.   Agnodice
(4 Abad sebelum Masehi)

Merupakan seorang dokter perempuan dan ginekolog yang berdandan seperti laki-laki, karena waktu itu dilarang bagi seorang perempuan untuk mempelajari ilmu kedokteran.

5.  Elizabeth Garrett Anderson
(9 Juni 1836 – 17 Desember 1917)

Merupakan seorang perempuan yang pertama kali lulus tes kualifikasi kedokteran di Inggris dan sekaligus dokter perempuan pertama di Inggris. Dia juga seorang yang memperjuankan hak-hak perempuan  dan kesempatan perempuan dalam mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi dan juga perempuan  pertama yang terpilih sebagai walikota di Inggris

6. Mary Anning
(21 Mei 1799 – 9  Maret 1847)

Merupakan seorang paleontologi berkebangsaan Inggris dan juga seorang kolektor fosil. Pada umur 12 tahun Mary dan saudaranya menemukan kerangka utuh ichthyosaurus dan setelahnya Mary juga menjadi seorang penemu yang luar biasa. Louis Agassiz memberi nama dua buah fosil menggunakan nama Mary Anning untuk mengenang jasanya, karena pada masanya dia tidak mempunyai kesempatan untuk mempresentasikan penemuannya karena tidak mendapat izin dari komunitas geologi London.

7.  Virginia Apgar
(7 Juni 1909 – 7 Agustus 1974)

Dia adalah perancang sistem penilaian Apgar untuk bayi baru lahir yang berhasil meningkatkan jumlah bayi yang bertahan hidup pada persalinan. Dia juga merupakan pelopor dalam bidang anesteiologi (ilmu pemakaian obat bius). Dia juga menegaskan bahwa penggunaan anastesi pada persalinan dapat memberikan dampak buruk pada bayi. Dia juga telah membantu memfokuskan kembali organisasi March of Dimes dari polio sampai cacat lahir.

8.  Elizabeth Arden
(31  Desember 1884 – 18 Oktober 1966)

Elizabeth Arden dikenal sebagai pendiri, pemilik sekaligus pengurus dari sebuah perusahaan kosmetik dan kecantikan Elizabeth Arden, Inc. Pada permulaan karirnya, dia memformulasikan produknya untuk kemudian diproduksi dan dijual.

9.  Florence Augusta Merriam Bailey
(8 Agustus 1863 – 22  September 1948)

Merupakan seorang penulis alam dan juga seorang ornitologi (ahli burung) yang mempopulerkan sejarah alam dan juga menulis beberapa buku tentang burung dan ornitologi termasuk beberapa buku pedoman populer tentang burung. 

10.   Clara Barton
(25 Desember 1821 – 12 April 1912)

Merupakan seorang suster yang terkenal karena kontribusinya pada perawatan selama Perang Saudara (Civil War) dan juga sebagai  pendiri dari Palang Merah Amerika.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar